Kota Bima, NTB – Bentrok kelompok warga di Kelurahan Melayu Kecamatan Asakota Kota Bima, kembali terjadi lagi.
Meski islah dan damai kedua kelompok warga telah dilakukan di Polres Bima Kota beberapa waktu lalu, namun bentrok kembali terjadi.
Bentrok yang terkonfirmasi sejak Minggu (26/6) dini hari tadi, sejak siang hingga malam ini, langsung direspon cepat aparat Polres Bima Kota bersama aparat gabungan dari TNI dari Makodim 1608/Bima dan Kompi 1 Yon C Pelopor SAT Brimobda NTB.
Respon cepat pengamanan perkelahian antar kampung di wilayah Kelurahan Melayu Kecamatan Asakota Kota Bima tersebut, dipimpin langsung Kapolres Bima Kota AKBP Henry Novika Chandra.
Saat apel gabungan pengamanan malam ini, Kapolres Bima Kota AKBP Henry Novika Chandra menekankan, mengamankan dan menggeledah senjata tajam dalam bentuk apapun.
Pada orang tua Kapolres Bima Kota berharap, agar bisa menjaga dan mengawasi anaknya. “Harkamtibmas harus tetap terjaga di wilayah hukum Polres Bima Kota. Siapapun yang menggangu harkamtibmas akan ditindak tegas, ”tegasnya.(Adb, )
Baca juga:
Amsakar Tinjau Kebakaran di Sagulung
|